Campbell Stokes

  1. 1.     Pengertian

Campbell – Stokes adalah sejenis perekam sinar matahari. alat Ini ditemukan oleh John Francis Campbell pada tahun 1853 dan dimodifikasi pada tahun 1879 oleh Sir George Gabriel Stokes Campbell Stokes merupakan salah satu jenis alat untuk mengukur lamanya penyinaran matahari (Sunshine duration) Lama penyinaran ditulis dalam satuan jam sampai nilai persepuluhan, atau sering juga ditulis dalam persen terhadap panjang hari.

1.1  Keunggulan
Keuntungan utama dari perekam jenis ini adalah kesederhanaan dan kemudahan penggunaannya. Tidak ada bagian yang bergerak sehingga memerlukan sedikit perawatan

1.2  Kekurangan

Saat matahari berada rendah di langit, ia mungkin tidak memiliki kekuatan yang cukup untuk membakar kartu dengan baik sehingga hanya dapat mengukur jumlah sinar matahari yang cerah dibandingkan dengan sinar matahari yang terlihat


Gambar Alat Chambel Stokes
Gambar alat Chambel Stokes 


Tempat peletakan Alat 

2.Bagian-bagian Chambel Stokes dan Fungsinya :

Yang pertama adalah sumbu pemegang bola seperti yang ditunjuk oleh panah fungsi bagian tersebut adalah untuk mengatur Tingkat kemiringan bola

Yang kedua adalah lensa bola Fungsi nya untuk memusatkan sinar matahari


 Yang ketiga adalah busur meridian yang ditunjuk oleh panah fungsi nnya adalah untuk mengatur Tingkat kemiringan bola


Yang ke-empat adalah pencepit kertas pias fungsinya yaitu untuk mencepitkertas pias


Yang kelima adalah sekrup pengatur letak horizontal yang fungsinya adalah untuk tetap memastikan alat pada posisi yang horizontal 

Yang ke enam adalah cekungan titik  api fungsinya adalah untuk tempat dari kertas  pias


Pias Campbell Stokes ada 3 macam, yaitu :

·       Kertas pias lengkung panjang

·       Kertas pias lurus

·       Kertas pias lengkung pendek

Pengantian kertas pias dilakukan tiap hari setelah matahari terbenam. Tanggal penggunaannya harus dituliskan di balik kertas untuk memudahkan  pemindahan ke  dalam buku pencatatan.

Jadwal penggunaan kertas pias adalah sebagai berikut :

Jenis pias

Belahan Bumi Utara Atau Utara Equator

Belahan Bumi Selatan Atau Selatan Equator

Lengkung Panjang

12 April s/d 2 Sept

15 Okt s/d 28 Peb

Lurus

1 Maret s/d 11 April 3 Sept s/d 14 Okt

1 Maret s/d 11 April 3 Sept s/d 14 Okt

Lengkung Pendek

15 Okt s/d 28 Peb

12 April s/d 2 Sept

  Cara Pengunaan alat

A.    Setting –up

1)      Pilih tempat dimana Sinar matahari sepanjang hari bebas ke-arah alat.

2)      Permukaan dasar alat ditempatkan harus Stabil, Temp. Humidity, Angin dan vibrasi tidak mempengaruhi leveling. (disarankan pondasi terbuat dari beton/metal).

3)      Bagian terbuka mangkuk logam harus mengarah equator, yaitu : Bila alat ditempatkan pada belahan bumi Utara, mangkuk ke-arah Selatan atau sebaliknya.

4)      Leveling dapat dilakukan dengan mengatur posisi 3 buah mur.

B.    Memasang Pias

1)      Pias terdiri dari 3 jenis yaitu : Pias lurus dipasang pada pasangan celah yang ada ditengah mangkuk. Pias pendek pada pasangan celah bagian atas dan Pias panjang pada pasangan celah bagian bawah.

2)      Pias pendek dipergunakan dari pertengahan Oktober s/d akhir Pebruari. Pias Lurus dari awal Maret s/d pertengahan April dan awal September s/d pertengahan Oktober. Pias panjang dari pertengahan April s/d akhir Agustus.

3)      Pias dimasukkan ke-celah, sehingga garis tanda jam 12.00 benar-benar tepat dengan tanda jam 12.00 pada mangkuk.

4)      Pada titik tertentu (kira-2. garis jam 14.00 & 10.00) mangkuk dilengkapi 3 lubang. Masukkan pin logam yang tergantung dengan rantai dari sisi luar kedalam salah satu lubang tersebut (sesuai pias), agar pias tidak berubah posisi.

C.    Pengaturan Utara – Selatan Dan Leveling

1)      Atur agar skala derajat lintang pada alat menunjukkan lintang tempat alat ditempatkan.

2)      Perhatikan jejak pembakaran pada pias, bila pengaturan Utara-Selatan dan leveling tepat maka jejak ini harus sejajar dengan garis tengah pias.

3)      Jejak pembakaran yang tepat jatuh pada titik pusat pias (tengah hari), harus sama dengan nilai True Solar Time, yaitu waktu matahari tepat berada pada titik nadir/puncak.

4)      Cara Menentukan True Solar Time (True Local Time).

 








Komentar

Postingan Populer